Kamis, 19 Desember 2019 bertempat di Gedung Ki Hajar Dewantara lantai 8, prodi D-III Transportasi kembali mengadakan kuliah umum. Pada kali ini acara diselenggarakan oleh mahasiswa D-III Transportasi 2019 kelas A. Tidak hanya mahasiswa dari prodi D-III Transportasi yang hadir memenuhi aula, hadir pula mahasiswa-mahasiswi UNJ dari berbagai fakultas. Dengan tema New Era of Transportation kuliah umum ini bertujuan untuk mengajak generasi milenial untuk lebih peka memanfaatkan peluang yang ada di bidang transportasi. Oleh karena itu kuliah umum kali ini menghadirkan seorang pengusaha muda di bidang derek towing, Agantha Pratama Sugianto Samalangu.

Sebelum kuliah umum dimulai, Koorprodi D-III Transportasi, Bp. Vivian Karim Ladesi, M.T berpesan dalam sambutannya agar para peserta, khususnya mahasiswa prodi D-III Transportasi menggali pengalaman dan pengetahuan yang dimiliki oleh narasumber. Kuliah umum dimulai pukul 09.00 WIB dipandu oleh Fadhli Putra, sebagai moderator. Di awal penjelasannya narasumber berbagi wawasan mengenai inovasi-inovasi di bidang transportasi, sebagai contoh: driverless car; mobil yang tak perlu dikendarai, bajaj qute; irit bahan bakar, dan TRON; aplikasi online khusus angkutan kota. Kemudian, beberapa peluang usaha di bidang transportasi, antara lain: jasa logistik pengangkutan barang, rental mobil, antar jemput anak sekolah, travel, dan les berkendara. Selanjutnya narasumber berbagi pengalamannya dalam menjalankan bisnis derek @gadatowing. PT. GADA PRATAMA SAMALANGU adalah perusahaan yang khusus bergerak dalam bidang derek gendong / towing / carrier yang berdiri sejak tahun 2009, melayani sorum, bengkel – bengkel, atpm, dan emergency 24 jam. Di akhir sesi acara diadakan post-test dengan memanfaatkan aplikasi kahoot.it untuk mengukur pemahaman peserta terhadap acara kuliah umum ini. Secara umum acara berjalan dengan lancar dan sukses. Selamat untuk mahasiswa prodi D-III Transportasi angkatan 2019 yang telah menyelenggarakan acara hari ini dan kemarin.

Gambar 1. Poster Kegiatan

Gambar 2. Bp. Vivian Karim Ladesi, M.T menyampaikan sambutan

Gambar 3. Narasumber menyampaikan materi ditemani oleh moderator

Gambar 4. Para peserta antusias mengikuti post-test
 
Gambar 5. Penyerahan plakat oleh Bp. M. Agphin Ramadhan

 

Gambar 6. Mahasiswa Prodi D-III Transportasi 2019 bersama dosen

By DN