Rabu, 21 Oktober 2020, Program Studi Pendidikan Kesejahteraan Keluarga (Prodi PKK) Universitas Negeri Jakarta menyelenggarakan Kegiatan Bincang-Bincang Peluang Kerjasama Perguruan Tinggi menuju Implementasi Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) yang dicanangkan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. Narasumber kegiatan bincang-bincang ini ialah Ibu Dr. Tin Herawati, S.P., M.Si. yang merupakan Ketua Departemen Ilmu Keluarga dan Konsumen, IPB University. Kegiatan ini dibuka oleh Vania Zulfa, M.Pd., selaku pembawa acara dan dilanjutkan oleh sambutan Dekan Fakultas Teknik, Ibu Dr. Uswatun Hasanah, M.Si. yang turut mendukung penuh kerjasama antar program studi PKK ini, kemudian dilanjutkan dengan sambutan dari Koordinator Program Studi PKK UNJ, Ibu Dr. Shinta Doriza, M.Pd., M.S.E.

Kegiatan ini merupakan bentuk upaya Prodi PKK UNJ dalam mempelajari lebih lanjut terkait bentuk-bentuk kerjasama yang dapat dikembangkan oleh Prodi PKK UNJ di masa yang akan datang serta peluang-peluang untuk melaksanakan kerjasama berdasarkan pengalaman narasumber. Dalam paparannya, Bu Tin menyampaikan bahwa kerjasama dengan institusi luar negeri dapat dimulai dengan kegiatan yang sederhana, seperti mengadakan kuliah umum dengan mengundang dosen tamu dari institusi yang akan dijajaki untuk kerjasama. Selain itu, sangat penting bagi program studi untuk menjalin komunikasi yang baik setelah kerjasama berjalan. Penyesuaian-penyesuaian di awal memang perlu dilakukan, Bu Tin mencontohkan beberapa kegiatan yang sudah dilakukan oleh Departemen Ilmu Keluarga dan Konsumen, IPB University saat pertama kali menjajaki kerjasama dengan Universiti Putra Malaysia dan dengan Seoul National University.

Kegiatan Bincang-bincang Kerjasama Perguruan Tinggi menuju Implementasi MBKM ini diselenggarakan oleh Tim Kerjasama MBKM Prodi PKK UNJ; Vania Zulfa, M.Pd., Mulyati, M.Si., dan Mirdat Silitonga, M.Si. dan dihadiri oleh dosen-dosen Prodi PKK UNJ. Seluruh dosen Prodi PKK berperan aktif dalam kegiatan bincang-bincang ini. Kedepannya, Tim Kerjasama slot dubai MBKM Prodi PKK UNJ akan melanjutkan untuk menjajaki kerjasama dengan beberapa institusi baik dalam negeri maupun luar negeri. Serta menindaklanjuti kerjasama yang sudah dibentuk sebelumnya dalam rangka menyukseskan kerjasama Perguruan Tinggi menuju Implementasi Merdeka Belajar Kampus Merdeka di tahun 2020 ini.

By MO