Kamis, 26 Februari 2015, Jurusan Ilmu Kesejahteraan Keluarga Fakultas Teknik Universitas Negeri Jakarta menerima kunjungan dari mahasiswa dan dosen  (UPM). Rombongan yang terdiri dari 16 mahasiswa dan 1 orang dosen ini disambut langsung oleh Dr. Tuti Iriani M.Si (Pembantu Dekan III Fakultas Teknik), Dra. Sachriani M.Kes (PD1 FT UNJ), Dra Melly Prabawati M.Pd (Ketua Jurusan IKK) dan seluruh Ketua Program Studi di Jurusan IKK FT UNJ. Pertemuan yang digelar di Ruang Sidang 401 Gedung H IKK ini menambah kehangatan silaturahmi kedua belah pihak.
Adapun maksud dan tujuan dari kunjungan Mahasiswa dan Dosen Home Sains UPM ini salah satunya yakni sebagai sarana tukar informasi terkait Kurikulum yang digunakan baik di Jurusan IKK FT UNJ dan Home Sains UPM. Kunjungan ke Jurusan IKK merupakan serangkaian agenda yang dilaksanakan mahasiswa UPM setelah sebelumnya telah melaksanakan kunjungannya ke SMKN 26 dan Museum Tekstil di Jakarta Barat. Kunjungan ini pun diisi pula oleh pemaparan Jurusan IKK dan 7 Program Studinya oleh Ketua Jurusan IKK dan Ketua Program Studi dari S1 PKK, Tata Boga (S1 & D3), Tata Busana (S1 &D3), dan Tata Rias (S1&D3).

stay2stay1

stay4stay3

By DN