Fakultas Teknik Universitas Negeri Jakarta (FT UNJ) mengadakan pembekalan selama dua hari kepada para finalis duta FT UNJ. Acara tersebut berlangsung pada Senin dan Selasa, 5-6 September 2022 di Gedung L lantai 3, Fakultas Teknik. Dilanjutkan dengan deep interview dan unjuk bakat yang berlangsung pada hari Rabu, 7 September 2022 di Aula Latief  UNJ. Terdapat 20 finalis terpilih yang mengikuti acara pembekalan, deep interview, serta unjuk bakat. Gelaran ini merupakan yang pertama untuk Fakultas Teknik.

Pembekalan yang dilakukan selama dua hari berisi perkenalan Duta FT oleh Sri Listiani, S.Pd M.Ds. Dilanjutkan dengan materi grooming yang dibawakan oleh Titin Supiani, S.Pd M.Pd, serta protokoler oleh Duta UNJ Tahun 2019, Sagita Bunga. Untuk pembekalan hari kedua, finalis duta FT UNJ diberikan materi table manner, hospitality, dan manner oleh Abang Jakarta Utara Tahun 2020, Aldio Deon Ariesta. Dilanjutkan dengan materi sense of beauty and fashion oleh Vera Utami Gede Putri, S.Pd M.Ds dan public speaking oleh Dr Inf Sc Aodah Diamah. Pembekalan dilakukan untuk menambah pengetahuan para finalis duta FT UNJ.

Deep interview dilakukan untuk mengetes materi pembekalan yang sudah para finalis lakukan selama dua hari. Juri yang dihadirkan dalam deep interview adalah Titin Supiani S.Pd M.Pd, Sagita Bunga, dan Aldio Deon Ariesta. Kemudian para finalis menunjukan bakat yang mereka miliki.

Setelah para juri melihat serta menilai penampilan bakat yang ditampilkan oleh para finalis duta FT UNJ, akhirnya didapatkan 6 besar finalis duta FT UNJ dengan nilai tertinggi sebagai calon duta FT berbakat. Berikut hasil unjuk bakat finalis duta FT UNJ 2022:

  1. Karin Pratiwi (Pendidikan Kesejahteraan Keluarga)
  2. Dinda Ruby Dayana (Pendidikan Tata Busana )
  3. Tia Rizka Aulia (Desain Mode)
  4. Mochammad Fajr Dzakwan Muqafillah (Teknik Mesin)
  5. Farhan Khoirullah (Rekayasa Keselamatan Kebakaran)
  6. Aisyah Wulandari (Pendidikan Kesejahteraan Keluarga)

Malam grand final pemilihan duta Fakultas Teknik akan berlangsung pada hari Jumat, 9 September 2022 dari pukul 19.00-22.00 WIB bertempat di Aula Bung Hatta.

By MO